Semua Inovasi Memasak & Keamanan Dalam Produk Hock

Segala inovasi memasak dan keamanannya kini bisa Anda dapatkan dalam tiap produk Hock. Akhir-akhir ini, memasak tengah menjadi salah satu kegiatan yang digandrungi banyak orang. Bukan hanya sebagai hobi, aktivitas ini juga bisa dijadikan sebagai peluang bisnis guna memperoleh penghasilan tambahan.

Karena itulah Hock menghadirkan aneka produk untuk memberikan inovasi memasak yang menyenangkan sekaligus aman. Mulai dari oven, kompor gas, kompor aluminium, hingga kompor tanam, aneka alat dapur Hock tersebut telah didesain khusus untuk membuat proses memasak jadi lebih praktis dan menyenangkan.

Lantas, seperti apa inovasi memasak dan keamanan yang terdapat pada tiap produk Hock? Yuk simak penjelasannya dalam artikel ini.

Pilihan inovasi memasak dan keamanan dalam produk Hock

Berawal dari industri rumahan yang didirikan oleh Bapak Kusnadi, Hock kini berkembang menjadi perusahaan berstandar internasional yang telah menyebarkan produknya di seluruh wilayah Indonesia dan mancanegara.

Berbekal pengalaman selama 50 tahun dalam memproduksi aneka alat rumah tangga itulah, Hock memiliki komitmen kuat untuk terus menciptakan produk berkualitas terbaik dengan fitur dan desain inovatif. Konsistensi tersebut membuat Hock meraih pengakuan berupa ISO 9001 : 2000 Certification.

Keberhasilan Hock itu tidak lepas dari ragam inovasi terbaik dari tiap produknya. Termasuk dalam hal keamanan. Berikut adalah semua inovasi memasak dan keamanan dalam produk Hock.

Hawa panas dan api biru merata

Hock membekali seluruh produk alat memasaknya dengan inovasi khusus sehingga mampu menciptakan kenyamanan terbaik saat memasak. Sebut saja kompor Hock (kompor gas, kompor aluminium, dan kompor tanam) yang dilengkapi dengan inovasi burner cap dari bahan kuningan asli dan tebal.

 Oleh karena itu, kompor Hock mampu menghasilkan dan mendistribusikan api biru besar secara merata. Begitu pun dengan produk oven dari Hock yang telah dirancang khusus sehingga dapat menghantarkan sirkulasi hawa panas yang menyeluruh. Alhasil, masakan Anda akan jadi cepat matang.

Hemat penggunaan bahan bakar

Tidak perlu khawatir dengan nyala api besar dan distribusi hawa panas merata pada produk alat memasak Hock. Pasalnya, produk Hock juga menghadirkan inovasi memasak dengan konsumsi bahan bakar efisien.

 Ya, berbeda dengan alat masak dari Hock telah dirancang khusus sehingga memiliki sistem pembakaran yang dapat mengurangi penggunaan bahan bakar. Bahkan pada produk aluminium Hock, penggunaan bahan bakarnya bisa dihemat sampai 20% lho!

Material bodi dan tatakan yang kokoh

Sebagian besar masyarakat memilih menjadikan alat dapur sebagai bagian dari investasi jangka panjang. Karena itulah, Hock selalu membentuk tiap produknya dengan material dan metode terbaik guna membuatnya lebih kokoh dan tahan lama.

Sebut saja kompor tanam Hock yang menggunakan material besi cor (cast iron) tebal anti keropos pada tatakannya. Inilah yang membuatnya bisa tahan terhadap suhu tinggi, bahkan mencapai 1200°C sekali pun.

Kemudian pada kompor gas Hock dengan bodi berbahan Stainless Steel 304 Premium dan dibentuk dengan metode full pressed. Inovasi ini menghasilkan bodi kompor yang terasa lebih ringan, tetapi kuat menahan beban hingga 175 kg! Keren bukan?

Desain praktis dan portable

Sekarang ini, kebutuhan memasak tidak hanya datang dari sekadar hobi di dalam rumah saja. Melainkan juga untuk keperluan usaha atau bisnis bidang kuliner. Salah satunya usaha gerobak yang mengharuskan seseorang untuk sering berpindah tempat dagang.

Memahami kebutuhan tersebut, Hock menawarkan inovasi memasak yang praktis dengan desain produk portable. Artinya, Anda bisa menyimpan dan membawanya ke mana pun menghasilkan aneka hidangan lezat.

Beberapa produk Hock yang mendukung inovasi memasak ini antara lain Mutiara Pro, Mutiara Deluxe, Mutiara Gold, Mutiara Silver, Oven Gas Portable HO-GS103, dan Oven Gas Portable HO-GA103.

Tatakan kompor yang lebih lebar

Bagi para pemilik usaha kuliner seperti retoran atau katering, pastinya akan selalu dihadaptkan dengan kebutuhan memasak dalam jumlah yang banyak. Dalam hal ini, Anda bisa memilih Kompor Gas Hock Commercial Series dan Kompor Aluminium yang memiliki tatakan kompor berukuran lebih besar.

Tatakan kompor yang lebih lebar itu memungkinkan Anda memasak lebih banyak dengan menggunakan kuali atau wajan berukuran besar. Jadi, Anda dapat membuat hidangan porsi banyak dalam sekali memasak saja.

Sistem pengaman terbaik

Memasak memang merupakan aktivitas yang menyenangkan. Namun, kegiatan ini tetap tidak luput dari risiko yang dapat mengancam keselamatan. Salah satu yang banyak dialami adalah kebocoran gas secara tiba-tiba ketika memasak.

Guna menghilangkan rasa khawatir akan kebocoran gas tersebut, Hock melengkapi produk kompor dan oven gasnya dengan sensor pengaman khusus. Fitur ini secara otomatis akan menghentikan proses pembakaran apabila terjadi kebocoran pada burner di tengah aktivitas memasak. Risiko kebakaran pun dapat dicegah dan aktivitas memasak akan terasa makin menyenangkan.

 Itulah informasi mengenai segala inovasi memasak dan keamanan yang ada dalam produk Hock. Dengan segala keunggulan tersebut, tentunya tidak ada alasan lagi untuk tidak menggunakan aneka produk Hock dalam memasak. Temukan ragam pilihan alat masak dan panggang terbaik dari Hock disini.